-->

Iklan

Babinsa Koramil 1420-07/Baranti dan Aparat Kelurahan tambal jalan berlubang

Tim Penerangan Kodim 1420 Sidrap
Kamis, 06 Februari 2025, Februari 06, 2025 WIB Last Updated 2025-02-06T03:08:23Z
banner 728x150

Babinsa Koramil 1420-07/Baranti dan Aparat Kelurahan tambal jalan berlubang

SIDRAP– Babinsa Koramil 1420-07/Baranti, Serda Sahabuddin bersama warga  melaksanakan karya bakti menimbun jalan berlubang di Jalan Poros Sidrap-Pinrang  Kecamatan Baranti Kabupaten  Sidrap pada hari Kamis (06/02/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan masyarakat yang melintasi jalur tersebut.

Serda Sahabuddin menjelaskan bahwa kondisi jalan berlubang dapat memicu terjadinya kecelakaan, terutama bagi pengendara sepeda motor. "Kami bersama  aparat Kelurahan dibantu warga bergerak cepat untuk menutup lubang-lubang ini demi keamanan dan kenyamanan masyarakat," ujarnya.

Kerja bakti ini mendapat apresiasi dari warga setempat yang merasa terbantu dengan inisiatif tersebut. Mereka berharap kegiatan serupa terus dilakukan untuk menjaga infrastruktur jalan yang menjadi akses utama antarwilayah. Dengan sinergi antara Babinsa dan pemerintah kelurahan Baranti  diharapkan kondisi jalan di wilayah Kecamatan Baranti  semakin baik dan mendukung aktivitas masyarakat sehari-hari. (Pen/Sdp)

 

Komentar

Tampilkan

Terkini